Desa Pancasila Salurkan BLT DD Tahap Dua Kepada 65 KPM.
Natar — Pemerintah desa Pancasila membagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT DD) kepada 65 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) selama 3 bula, April, Mei, Juni, Kamis (25/5/2023).
Kepala desa Pancasila, Suwondo Sudarson mengatakan, anggaran dana desa untuk BLT tahap dua yang dibagikan hari ini selama tiga bulan dengan total anggaran mencapai Rp58, 500, 000.
“Ada 65 warga yang tidak mampu di desanya mendapatkan bantuan langsung tunai dari dana desa di tahun ini, pembagian BLT DD dilakukan di balai desa bersama pemerintah kecamatan Natar, tim Tenaga Pendamping Profesional Kementerian Desa. Alhamdulillah hari ini kita bagikan untuk 3 bulan bantuan besarnya Rp300 Ribu satu bulan, saya berharap kepada penerima bantuan untuk bijak dalam menggunakan bantuan tersebut, jangan dipakai untuk hal yang tidak bagus, hal-hal yang negatif, ” kata Kades Suwondo Sudarsono.
Camat Natar, Supi’ah, S.Ag, menyampaikan dihadapan KPM untuk tidak menggunakan bantuan yang tidak sesuai ketentuan, ” jangan untuk bayar hutang, atau bayar kreditan ya ibu/bapak bantuannya, gunakan untuk hal-hal yang bermanfaat, “kata Camat Natar.
Dana bantuan tersebut kata camat diberikan kepada masyarakat harus sesuai kriteria, seperti sakit yang sudah menahun, pendapatan dibawah Rp30 ribu satu hari, miskin ekstrim dan ada beberapa kriteria lainya.(*)